Jumat, 04 Maret 2011

DBL BANJARMASIN 2011 SMAMA

2011-02-21 | 21-Feb-2011
SMAMA Terhindar dari Tim-Tim Tangguh
Jelang Honda DBL 2011 South Kalimantan Series
Tim basket putri SMAN 1 Martapura termasuk peserta yang cukup tangguh pada perhelatan Honda DBL 2010 South Kalimantan Series. Hameda dkk berhasil maju sampai ke babak perempat final. Tapi, bagaimana dengan persiapannya tahun ini?
Tim basket putri SMAN 1 Martapura bertekad memperbaiki prestasi pada Honda DBL 2011 South Kalimantan Series. Kini kesempatan itu terbuka lebar. Sebab, dari hasil drawing Honda DBL 2011 South Kalimantan Series, SMAMA sebutan SMAN 1 Martapura tergabung dalam skema pertandingan di sebelah kanan. Otomatis Hameda dkk terhindar dari tim-tim tangguh macam SMAN 3 Banjarmasin dan SMK Telkom Banjarbaru.
“Insya Allah tahun ini bisa melebihi tahun kemarin. Optimis bisa lolos sampai babak final,” ujar Hameda Chintya Putri pemain SMAMA.
Cewek kelahiran Banjarbaru, 22 Juni 1994 itu menceritakan persiapan SMAMA hingga sekarang ini sudah sangat matang. “Alhamdulillah sekarang kami sudah siap. Tapi, kami tetap latihan untuk meningkatkan kualitas permainan. Selain itu, fisik dan mental juga terus kami latih hingga mendekati pelaksanaan Honda DBL 2011 nanti,” ucap siswi kelas XI SMAN 1 Martapura tersebut.
Di sisi lain, Hameda menilai komposisi pemain SMAMA tahun ini tidak jauh berbeda dengan pemain yang berlaga pada Honda DBL 2010. “Kemampuan bermain basketnya lebih kurang saja dengan tahun kemarin. Mungkin semangat untuk meningkatkan prestasi saja yang lebih besar tahun ini,” katanya.
Dari sembilan pemain yang telah disiapkan SMAMA, enam diantaranya pemain tahun lalu ikut Honda DBL. Mereka terdiri dari Mirza Putriningsih, Fajar Rezekian Noor, Hameda Chintya Putri, Nurdina, An Nisa Mayasari dan Rahmah. Sedangkan tiga pemain baru atas nama Indah Octaviani, Normaya Elisa, dan Nisa Urrosidah.(at/dye)
 
2011-02-25 | 25-Feb-2011
Tidak Gentar
2011-02-25 | 25-Feb-2011
 
SMA KORPRI Banjarmasin melawan SMAN 1 Martapura
Banjarmasin–Pertarungan tim basket SMA KORPRI Banjarmasin versus SMAN 1 Martapura akan menjadi laga pembuka Honda DBL 2011 South Kalimantan Series, sore ini (25/2). Pertemuan kedua tim diprediksi bakal berlangsung sengit dari bunyi peluit tanda dimulainya pertandingan.
KORPRI yang gagal total di babak penyisihan Honda DBL 2010 berambisi meningkatkan prestasinya tahun ini.
Dukungan untuk memperoleh hasil optimal pun telah datang dari sekolahnya. Mulai dari dipastikannya 520 pelajar dan dewan guru KORPRI hadir ke GOR Hasanuddin untuk menyaksikan pertandingan, hingga bonus tambahan berupa gratis SPP selama 6 bulan yang langsung diungkapkan Drs Bakhtiar kepala SMA KORPRI Banjarmasin. Namun sayang, SMAMA sebutan SMAN 1 Martapura yang menjadi lawan KORPRI sore ini tidak gentar dengan hal tersebut.
“Kalau bicara peluang dengan persentasi 80 persen kami bisa menang,” ujar Noor Rizki Shalihin kapten SMAMA kepada Radar Banjarmasin, kemarin (24/2).
Rizki optimistis karena komposisi pemain SMAMA tahun ini didominasi para pemain lama yang pernah tampil di Honda DBL 2010. Ini berbeda dengan KORPRI yang lebih didominasi pemain baru dan minim pengalaman. “Dari segi persiapan latihan sih sudah cukup matang. Pengalaman juga sudah lumayan, soalnya cuma ada 4 pemain baru. Sisanya pemain yang ikut Honda DBL 2010 lalu. Jadi, kans untuk menang besok cukup besar,” ucapnya. SMAMA telah mempersiapkan strategi guna menghadapi KORPRI sore ini. “Kata pelatih, defend kami harus ketat. Soalnya, KORPRI memiliki pemain depan yang cukup menyulitkan. Terus ketika KORPRI asyik menyerang lakukan serangan balik dengan cepat,” bocor Rizki.
Sementara itu, Septian kapten KORPRI mengatakan timnya sudah siap meladeni permainan SMAMA hari ini. Pola permainan 2-1-2 pun telah disiapkan Septian untuk mengunci permainan SMAMA. “Selain itu, kami juga telah menyiapkan atisipasi lain untuk mematikan pola serangan SMAMA. Semoga saja strategi yang kami latih selama ini bisa berjalan dengan baik besok,” harap Septian.(mr-104/at/dye)


2011-02-25 | 25-Feb-2011
Gladi Resik Berlangsung Serius
Banjarmasin–Opening Party Honda DBL 2011 South Kalimantan Series akan berlangsung di GOR Hasanudin HM Banjarmasin, siang ini (25/2). Panitia menggelar gladi resik kemarin dengan mengundang 2 tim peserta yang akan berlaga di partai perdana.
Assistant Event & Entertainment DBL Indonesia Althohab Setiawan menegaskan gladi resik penting dilaksanakan agar acara pembukaan berjalan lancar. Opening Party ini rencananya akan dihadiri para perwakilan sponsorship pendukung acara Honda DBL 2011 South Kalimantan Series. “Pada gladi resik kali ini tidak hanya mempersiapkan pada bagian-bagian fisik seperti sound system, DJ, maupun lapangan. Tapi yang lebih utama adalah bagaimana persiapan pemain untuk opening party memasuki lapangan, dan mengikuti rundown yang telah disiapkan,” tegasnya.
Dari pantauan Radar Banjarmasin, dua tim peserta yang diundang yakni SMA KORPRI Banjarmasin dan SMAN 1 Martapura tampak serius diajarkan bagaimana masuk ke lapangan, kemudian menyanyikan lagu Indonesia Raya, dan berbaris untuk memberikan penghormatan kepada wasit, lawan dan para pendukung. “Cara masuk itulah yang sangat diperhatikan oleh kami, tim pelaksana Honda DBL,” tambah Altho.(mr-115/at/dye)
 
 
 
MULAI - Tim basket putra SMA KORPRI Banjarmasin versus SMAN 1 Martapura dalam laga perdana Honda DBL 2011 South Kalimantan Series yang berlangsung di GOR Hasanuddin HM Banjarmasin. (Oscar Faraby/Radar Banjarmasin) 
 
 
2011-02-26 | 26-Feb-2011
Pemain SMA KORPRI Tegang
Banjarmasin – Tim basket putra SMA KORPRI Banjarmasin harus mengakui keunggulan SMAN 1 Martapura di laga pembuka Honda DBL 2011 South Kalimantan Series, kemarin (25/2). Septian dkk takluk di GOR Hasanuddin HM Banjarmasin dengan skor cukup telak 8-39.
Pertandingan KORPRI versus SMAMA sebutan SMAN 1 Martapura sebenarnya berlangsung sengit di awal babak pertama. Kedua tim langsung menampilkan permainan cepat untuk meraih poin sebanyak-sebanyaknya. Namun, ketika laga sudah berjalan sekitar lima menit, performa pemain KORPRI melemah. SMAMA yang melihat kondisi tersebut langsung mengambil inisiatif untuk terus menggempur pertahanan KORPRI. Alhasil, kuarter pertama berakhir dengan skor 2-13 untuk keunggulan SMAMA.
Memasuki interval 10 menit kedua, SMAMA terus menunjukkan dominasinya atas KORPRI. Begitu pula di kuarter 3 dan 4, SMAMA semakin tak terbendung. Meski KORPRI sempat memberikan perlawanan, hal tersebut tak mampu membalik keadaan. Hingga peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan ditiup wasit, SMAMA menang dengan skor 39-8.
Septian menilai kekalahan timnya terjadi karena kurang tenangnya pemain dalam bertanding. “Kami terlihat cukup tegang tadi. Maklum, pemain kami baru pertama kali ikut Honda DBL. Jadi, tadi itu kami kalah mental dengan SMAMA yang diisi pemain berpengalaman di ajang ini,” ujar Septian ketika ditemui Radar Banjarmasin usai pertandingan.
Septian berjanji akan meningkatkan prestasinya di Honda DBL tahun depan. “Kami akan balas dendam. Tahun ini pemain kelas duanya cuma dua. Sisanya kelas satu semua. Semoga saja pemain kelas satu bisa mempersiapkan diri dari sekarang agar mendapat prestasi lebih baik tahun depan,” harap pemain yang bernomor punggung 11 tersebut.
Sementara itu, Rizki kapten SMAMA sangat bersyukur atas kemenangan yang telah diraih timnya. “Alhamdulillah dengan instruksi pelatih untuk menerapkan pola man to man, kami bisa memenangkan pertandingan,” terangnya.
Pada babak berikutnya, SMAMA akan bertemu tim tangguh jawara Honda DBL 2010 South Kalimantan Series, SMAN 2 Banjarmasin. “Kami akan menambah latihan strategi sebelum bertanding dengan SMADA (sebutan SMAN 2 Banjarmasin, Red) nanti,” kata cowok yang memiliki nama lengkap Noor Rizki Shalihin itu.(mr-104/at/dye)
 
Sama Yakin Menang
SMAN 1 Martapura Versus SMAN 2 Banjarmasin
Ada pertandingan seru kategori putri pada hari ketiga Honda DBL 2011 South Kalimantan Series di GOR Hasanuddin HM Banjarmasin, hari ini (27/2). SMAN 1 Martapura akan berduel dengan SMAN 2 Banjarmasin. Kedua tim sama-sama ingin meraih kemenangan dan tidak mau mengecewakan pendukungnya.
Zara kapten tim SMADA—sebutan SMAN 2 Banjarmasin—sangat yakin menang meskipun belum pernah bertemu calon lawannya. “Siap tidak siap, yakin menang,” ujarnya kemarin. SMADA akan menurunkan starting line-up yang sudah berpengalaman ikut Honda DBL tahun lalu. Terdiri dari Galuh, Mentari, Indah, Zara, dan Zezen. Zara yakin kawan-kawannya tidak ada yang demam panggung dan dapat bermain dengan maksimal.
Sementara itu, tim basket SMAMA— sebutan SMAN 1 Martapura—juga dalam kondisi siap tempur. Saking optimisnya, Mirza kapten tim SMAMA punya prinsip. “Seandainya tidak yakin, tidak usah saja main basket,” ujarnya. Selain Mirza, SMAMA akan mengandalkan Nisa, Fajar, Hameda, dan Rina.
Di sisi lain, Mirza menceritakan persoalan transportasi masih menjadi kendala timnya menuju ke Banjarmasin. Soalnya pada hari ini SMAMA menurunkan dua tim basket baik putra maupun putri. “Untuk transportasi terpaksa kami mencari sendiri, dan juga dengan dana kumpulan antar pemain,” keluhnya. Partai ini rencananya dimainkan sekitar pukul 18.00 WITA. (mr-115/fr/dye)


2011-02-28 | 28-Feb-2011
Ketat Sejak Awal
Duel tim basket putri SMAN 1 Martapura versus SMAN 2 Banjarmasin betul-betul berlangsung dramatis di GOR Hasanudin HM Banjarmasin, kemarin (27/12). Pertandingan diakhiri dengan skor tipis 14-13 untuk kemenangan SMAMA sebutan SMAN 1 Martapura.
Pertandingan berlangsung imbang sejak awal. Pada kuarter pertama baik SMADA sebutan SMAN 2 Banjarmasin maupun SMAMA sama-sama mengoleksi dua poin. Pada kuarter kedua kembali imbang 6-6. Pada kuarter berikutnya hingga kuarter terakhir pertandingan pun semakin seru. Kejar-kejaran poin terus berlanjut membuat tegang masing-masing suporter. Suara suporter semakin bergemuruh karena di papan skor menunjukan angka 11–11 dan sisa waktu tinggal 4 menit. SMAMA sempat unggul satu poin melalui free throw Annisa Mayasari. Tapi, SMASA kembali mengambil alih keunggulan melalui kapten tim Zara Safitri. Menjelang detik-detik akhir, Annisa Mayasari akhirnya menyelamatkan SMAMA dari kekalahan setelah lay upnya berhasil masuk.
Farid pelatih SMAMA terlihat gembira karena berhasil mengalahkan salah satu tim besar. Bahkan, dia tadinya sempat berpikir tim asuhannya akan mengalami kekalahan. “Namun, saya tetap memompa semangat mereka dan memberikan rasa optimis bahwa mereka tetap akan menang,” ujarnya dengan semangat.
Di sisi lain, Lukmanul Hakim pelatih SMADA cukup kecewa dengan kekalahan ini. Dia sempat yakin sebelumnya bakal menang. “Kami sepantasnya menang, karena kami bermain baik selama tiga kuarter awal,” ujarnya. Tapi, Lukman mengakui pemain andalannya malah gugup saat memasuki kuarter keempat, dan akhirnya menjadi tidak fokus.(mr-115/at/dye)

MAAF BELUM LENGKAP ...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar